Monday, August 25, 2014

8 cara mendapatkan ekstra Free Disk space di Windows

Pada umumnya, apabila kapasitas hardisk penuh pada windows, windows akan muncul peringatan tentang kapasitas disk space seperti ini "lower disk space and we are forced to delete some useless files or to resize the partition to get some free disk space".
Nah sekarang saya akan berbagi cara agar anda dapat mengatasi masalah ini dengan memperoleh kapasitas ruang kosong pada drive windows anda.
Berikut ini adalah cara-cara untuk melegakan kapasitas hardrive anda:

Cara 1: Dengan menggunakan Disk Cleanup
 Gunakan aplikasi bawaan pada windows yang bernama "Disk Cleanup". Dengan cara klik kanan pada drive My Computer dan pilih "Properties" kemudian klik "Disk Cleanup". atau anda dapat langsung mengetik kan perintah pada dialog RUN kemudian ketik "cleanmgr.exe".
Setelah anda membuka program Disk Cleanup, centang semua pada Downloaded Program Files", "Temporary Internet Files", "Compress old files", "Previous Windows installation(s)" dll selanjutnya klik OK.
 Cara ini dapat membebaskan jumlah kapasitas ruang komputer anda sekitar 1 sampai 2 GB.

Cara 2:  Dengan mengosongkan folder TEMP
 Anda dapat juga TEMP kosong (cukup ketik TEMP dan% TEMP% satu per satu di RUN kotak dialog dan tekan Enter) dan C: \ Windows \ Prefetch folder secara teratur untuk membebaskan ruang disk.

Cara 3: Bersihkan Cache dan cookies pada Browser
 Cari pengaturan pada browser yang sering anda gunakan dan hapuslah cache dan cookies browser

Cara 4: Nonaktifkan Hibernation 
Pada "Power settings" (powercfg.cpl) nonaktifkan Hibernation, cara ini dapat membebaskan ruang disk anda lebih dari 1 GB.

Cara 5: Matikan System Restore
Buka "System Properties" dengan cara klik kanan "My Computer" icon pada Desktop dan pilih"Properties". Sekarang pergi ke tab "System Restore" dan pilih "Turn Off System Restore on all drives". Jangan menggunakan trik ini jika Anda menggunakan System Restore. Akan tetapi Jika Anda menonaktifkannya, Windows tidak akan membuat sistem restore point yang akan menghabiskan kapasitas hardisk anda.

 Cara 6: Hapus Windows Updates Uninstallation Folders
Anda juga dapat menghapus semua bekas pemasangan yang terletak di C:\\Windows folder.
Folder tersebut tersembunyi dengan nama   $NtUninstall  

Cara 7:  Disable Windows File Protection Service
Anda juga dapat menonaktifkan layanan WFP (Windows File Protection)
caranya buka  "C:\Windows\System32\DLLCache" di adress bar  dan tekan enter ,karena folder tersebut bersifat tersembunyi  . Dengan cara ini, anda akan mendapatkan ruang kosong sekitar 1 GB.

Cara 8:  Delete Temporary Files
Buka Windows Search dan copy paste kode pada kotak pencarian berikut dan lakukan pencarian:
 * Tmp; * log;. * Log.txt; * readme.txt; file_id.diz;. * Bak; * tua,. * Syd,. * PRV;. * Grp;. * Gid;.. * Fts; * .cnt;. * ~ mp
Anda akan menemukan banyak file-file sementara dalam hasil pencarian. Pastikan untuk memeriksa semua file sebelum menghapus. 

Nah begitulah cara agar hardisk anda agak lega untuk menginstall dan mendownload file dari internet.
 

No comments:

Post a Comment